>

About Prodi Fisika

1.PENDAHULUAN
Fisika merupakan ilmu dasar kedua setelah matematika yang secara esensial dibutuhkan untuk memahami dan menguasai ilmu-ilmu dasar lain, ilmu-ilmu terapan, serta selanjutnya untuk mengembangkan teknologi. Posisi dan status Fisika yang sangat strategis tersebut menuntut para fisikawan untuk selalu mengembangkan, menerapkan sekaligus memasyarakatkan ilmu Fisika, agar dapat mendorong secara positif perkembangan dan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi. Bumi sebagai tempat hidup manusia dan berbagai makhluk lain, bagi kelestariannya semakin menuntut tingginya efesiensi terhadap pemanfaatan energi dalam semua macam perwujudannya. Energi merupakan besaran Fisika yang secara mutlak sangat diperlukan bagi terwujudnya kelestarian kehidupan. Oleh karena itu Fisika dituntut untuk dapat meneliti, menemukan, mengembangkan, mengelolah sumber-sumber energi.
Dikaitkan dengan yang ada di Kalimantan Barat yang sangat melimpah mulai dari , pesisir pantai, daratan sampai pada wilayah dirgantara, yang perlu dikelola secara profesional. Sedemikian besar tanggung jawab yang diberikan oleh Fisikawan, sehingga mau tak mau Program Studi Fisika FMIPA UNTAN diharapkan harus mampu ikut memikul sebagian tanggung jawab yang global atau bahkan universal tersebut. Dalam hal ini agar kontribusi Program Studi Fisika FMIPA UNTAN menjadi signifikan, sumbangan berupa pemikiran, penelitian, dimana penemuannya diharapkan dapat menjadi bagian ujung tombak perkembangan Fisika. Tahap awal untuk merealisasikan tanggung jawab tersebut adalah penyusunan rencana strategis, yang didahului dengan menyusun visi dan misi serta tujuan Program Studi Fisika FMIPA UNTAN. Pelaksanaan proses pembelajaran pada Program Studi Fisika FMIPA UNTAN berdasarkan Surat Dirjen Dikti Depdiknas Nomor 3494/D/T/2001, diperpanjang berdasarkan Surat Dirjen Dikti Depdiknas Nomor 2320/D/T/2004, dan diperpanjang berdasarkan Surat Dirjen Dikti Depdiknas Nomor 1131/D/T/2008 dan berlaku sampai dengan tahun 2012. Akreditasi Program Studi Fisika FMIPA UNTAN adalah peringkat B yang dikeluarkan oleh SK. BAN-PT Nomor 002/BAN-PT/Ak-XI/S1/IV/2008 berlaku ssampai tahun 2013.

2.VISI DAN MISI
2.1.VISI
Menjadikan Program Studi Fisika sebagai pusat kajian ilmu-ilmu eksakta khususnya ilmu-ilmu Fisika serta menciptakan luaran yang berbasis ilmu, iman dan takwa yang unggul di tingkat lokal dan dapat berkompetisi di tingkat Nasional dan Internasional.
2.2.MISI
Meningkatkan kualitasdan kuantitas civitas akademika Program Studi Fisika sebagai penopang utama dalam pengembangan Tridarma Perguruan Tinggi sebagai bekal yang bermutu untuk dapat menjawab segala permasalahan yang ada di masyarakat.

3.TUJUAN
Tercapainya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) yang profesional dalam ilmu Fisika sehingga dapat berkompetisi diera globalisasi yang berorientasi kemajuan Bangsa dan Negara.

4. KONSEP KAJIAN ILMU FISIKA
Konsep kajian ilmu di Program Studi Fisika terbagi atas:
1) Kajian Ilmu Fisika Teori dan Komputasi
2) Kajian Ilmu Fisika Elektronika dan Instrumentasi
3) Kajian Ilmu Fisika Material
4) Kajian Ilmu Fisika Geofisika dan Oseanografi
>>Baca Selengkapnya...

0 komentar:

Posting Komentar